Jumat, 09 Oktober 2009

Hal yang Harus Dilakukan Setelah Putus

Hal yang Harus Dilakukan Setelah Putus

Memang sangat menyakitkan bila hubungan yang sudah Anda bina selama bertahun-tahun kandas begitu saja ditengah jalan.

Rasa sedih, marah, kecewa, pasti akan Anda alami dan ini sangatlah wajar. Tetapi, bukan berarti Anda harus tenggelam dalam perasaan tersebut selama berbulan-bulan, karena itu hanya akan merugikan diri sendiri.

Mengatasi rasa kecewa dan sakit hati memang butuh waktu. Tapi jangan hanya mengandalkan waktu saja, karena masih banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mengobati rasa sakit hati setelah putus.

- Hindari berbicara dengan mantan kekasih

Hal yang paling penting setelah Anda putus adalah jangan berbicara pada mantan kekasih selama beberapa hari. Meskipun Anda pikir dapat mengendalikan keadaan dan perasaan tetapi tetap saja hal itu tidak baik bagi Anda. Jangan mempermainkan perasaan Anda sendiri, karena pasti akan terasa sakit. Tidak menemui mantan kekasih selama beberapa hari setelah putus adalah cara terbaik untuk menetralkan perasaan. Jika Anda merasa sudah lebih tenang, baru Anda bisa berbicara atau menemuinya.

- Lakukan hal yang belum pernah Anda lakukan

Lakukan hal yang dilarang oleh mantan kekasih saat Anda masih berhubungan dengannya. Misalnya berpesta hingga tengah malam dengan teman pria atau berbelanja pakaian-pakaian seksi. Hal ini bisa sedikit memuaskan Anda dan mengurangi sakit hati.

- Habiskan waktu bersama teman-teman

Hubungi teman-teman wanita Anda dan habiskan waktu bersama mereka. Anda bisa pergi liburan bersama, berbelanja seharian, pergi ke spa, salon atau kegiatan yang bisa membahagiakan hati lainnya. Nikmati kegiatan tersebut dan tertawalah bersama teman-teman Anda.

- Tebar pesona

Jangan lama-lama terjebak perasaan kecewa atau malah trauma untuk menjalin sebuah hubungan baru. Cobalah membuka diri untuk pria lain. Ingat, masih banyak pria diluar sana yang jauh lebih baik dari mantan kekasih, yang mungkin adalah jodoh Anda.

Read more...

Pengikut

Cari Blog Ini




  © Free Blogger Templates Blogger Theme II by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP